Perawatan Kulit Slugging Beserta Tips yang Anda Perlukan Saat Ini
Musim dingin mengantarkan udara kering yang dingin, sehingga kulit dapat mengalami iritasi, kering, dan kemerahan. Orang-orang mencari pelembap terbaik untuk mengatasi kulit kering, tetapi ada strategi perawatan kulit mendasar yang bisa menjadi titik balik bagi Anda. Tren perawatan kulit yang digadang-gadang mampu mengatasi semua masalah kulit kering dikenal dengan istilah “slugging”. Meskipun sedang ramai diperbincangkan di media sosial, slugging bukanlah konsep baru, dan tekniknya telah digunakan selama bertahun-tahun. Beberapa orang meyakini bahwa tren ini berasal dari Korea Selatan.
Konsepnya sederhana: Oleskan produk berbasis minyak mineral seperti Vaseline atau Aquaphor sebagai penutup dari rangkaian rutinitas perawatan kulit Anda untuk mengunci kelembapan dan menciptakan segel yang mendorong penyembuhan pelindung kulit. Tetapi ... Adakah alasan di balik nama “slugging”? Alasannya adalah, setelah mengoleskan produk berbasis minyak mineral ke kulit Anda, kulit akan tampak berkilau, seperti … jejak yang ditinggalkan oleh siput. Saya tahu hal ini terdengar kurang menarik. Tetapi ini merupakan strategi yang disetujui oleh dokter kulit yang dapat secara signifikan meningkatkan penampilan dan kondisi kulit Anda secara menyeluruh.
Bagaimana Teknik Slugging Memperbaiki Kulit Anda?
Gagasan untuk mengoleskan produk seperti Vaseline ke seluruh wajah, atau bagian tubuh mana pun, terdengar kurang menarik. Tetapi, dengarkan saya. Selama bertahun-tahun, produk tersebut telah digunakan untuk melembapkan kulit bayi, membantu penyembuhan luka, dan mengatasi bibir pecah-pecah. Itu hanyalah beberapa contoh penggunaan dari produk berbasis minyak mineral dalam perawatan kulit. Para ahli menyarankan untuk mengoleskan lapisan tipis jeli petroleum untuk mengunci kelembapan dan mempercepat proses penyembuhan, terutama saat pelindung kulit telah rusak. Ini dapat terjadi karena pengelupasan kulit yang terjadi secara berlebihan, perawatan kulit seperti laser dan jarum mikro, cuaca kering, genetika, atau kondisi kulit seperti eksim dan psoriasis.
Untuk mempertahankan pelindung kulit yang sehat, sel-sel kulit dan lipid harus seimbang. Saat lipid hilang, kulit Anda kehilangan hidrasi yang menyebabkan kulit kering dan dehidrasi. Lapisan produk berbasis minyak mineral melindungi kulit dan mencegah dehidrasi. Tujuannya bukan untuk mencegah hilangnya seluruh air alami melainkan sebagian besar. Dengan membiarkan kulit kehilangan sedikit air, kulit akan terus memproduksi lipid baru untuk memperbaiki dirinya sendiri. Oleh karena itu, produk berbasis minyak mineral sangat dianjurkan. Produk ini mencegah kulit kehilangan sebagian besar air, tetapi tidak 100%. Anggap saja untuk membiarkan kulit Anda bernapas.
Apakah Slugging Aman bagi Kulit Anda?
Terlepas dari apa yang mungkin Anda dengar, jeli petroleum aman untuk digunakan pada kulit Anda. Akademi Dermatologi Amerika merekomendasikan jeli petroleum untuk berbagai kegunaan dalam perawatan kulit, termasuk mengoleskannya ke kelopak mata dan kulit bayi Anda.
Produk jeli petroleum yang perlu dipertimbangkan untuk slugging meliputi Vaseline, Aquaphor, dan Pond’s Face Moisturizer. (Di Amerika Serikat, produk yang mengandung lebih dari 30% minyak mineral diatur oleh FDA dan harus terdaftar di Daftar Kode Obat Nasional.)
Kekhawatiran seputar kemurnian produk akan mereda saat Anda mempertimbangkan minyak mineral sebagai obat perawatan kulit. Karena dipantau oleh FDA, pabrik dan teknik yang digunakan untuk memproduksi produk harus mengikuti praktik terbaik. Hal ini memberikan kepastian kepada konsumen di Amerika Serikat bahwa produk tersebut murni dan ditetapkan sebagai aman untuk penggunaan yang dimaksudkan. Kendati demikian, biasakan untuk berkonsultasi terlebih dulu dengan dokter kulit atau penyedia layanan kesehatan untuk memastikan bahwa slugging merupakan metode yang harus Anda sertakan ke dalam rutinitas perawatan kulit Anda.
Jika merasa kurang nyaman menggunakan produk berbahan dasar minyak mineral, cobalah Pipette Baby Balm yang merupakan tiruan minyak mineral tetapi 100% berbasis tanaman, dan tidak mengandung minyak mineral. Pilihan bagus lainnya adalah produk yang mempromosikan perbaikan pelindung kulit seperti krim ceramide dan produk yang mengandung squalene.
Seberapa Seringkah Slugging yang Baik bagi Anda?
Sulit untuk menjawabnya karena kulit setiap orang berbeda-beda. Jika kulit Anda cenderung kering dan bersisik, Anda bisa menambahkan teknik slugging ke dalam rutinitas perawatan kulit malam. Orang lain mungkin mendapati kulit mereka berfluktuasi, dan kering hanya selama bulan-bulan musim dingin atau setelah terbakar sinar matahari atau peristiwa unik lainnya. Jika itu masalahnya, slugging merupakan sesuatu yang dapat Anda lakukan sesuai kebutuhan. Cukup pahami kondisi kulit Anda.
Jika kulit Anda cenderung sangat berminyak atau rawan jerawat, slugging mungkin bukan solusi yang tepat bagi Anda. Sebaiknya Anda memastikan terlebih dulu dengan dokter kulit. Meskipun jeli petroleum terasa seperti berminyak dan akan menyebabkan pori-pori tersumbat, tetapi sebenarnya tidak. Molekulnya terlalu besar untuk diserap oleh kulit Anda. Namun, jika kulit Anda cenderung berminyak, slugging dapat menyebabkan folikel rambut teriritasi karena tidak dapat mengeluarkan cukup minyak.
Dalam hal ini, Anda akan mencari produk yang kurang oklusif dibandingkan jeli petroleum, seperti Cetaphil Intensive Healing Lotion with Ceramides atau Derma E Ultra Hydrating Advanced Night Cream.
Kedua produk tersebut merupakan pengganti yang baik untuk kulit yang rentan jerawat karena masih memberikan efek perbaikan kulit dan memungkinkan lebih banyak minyak untuk keluar, membantu menghindari iritasi yang dapat menyebabkan jerawat.
7 Tips Perawatan Kulit Slugging yang Anda Perlukan Saat Ini
1. Slugging harus dilakukan sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit sebelum tidur
Keajaiban terjadi saat Anda tidur. Ini merupakan saat-saat di mana tubuh Anda bekerja paling keras untuk memperbaiki dan menyembuhkan dirinya sendiri. Slugging harus ditambahkan sebagai bagian dari rutinitas perawatan kulit malam hari. Jika Anda tidak tidur telentang, seprai dan sarung bantal Anda mungkin akan terkena produk tertentu, tetapi hasilnya sangatlah sepadan. Untuk membantu menjaga agar tidak berantakan, setelah mengoleskan minyak saat menjalani rutinitas perawatan kulit malam, diamkan selama 15 menit sebelum tidur.
2. Bersihkan kulit Anda
Gunakan pembersih yang lembut namun efektif untuk membersihkan kulit Anda dan menghilangkan semua kotoran sebelum menerapkan slugging. Jika kulit Anda kering dan teriritasi, jangan gunakan pembersih eksfoliasi.
Pilihan terbaik bagi Anda adalah produk yang menghidrasi kulit seperti Banila Co. Clean It Zero (Nourishing) atau Radiant Seoul Hydrating Bubble Cleansing Oil.
Karena slugging membuat segel pada kulit Anda, riasan dan tabir surya yang terperangkap di bawah lapisan oklusif dapat memicu jerawat. Pastikan Anda telah membersihkan dan membilas kulit secara menyeluruh sebelum menerapkan slugging di malam hari.
3. Pastikan kulit Anda terhidrasi dan lembap
Sebelum menerapkan slugging pada kulit Anda, penting untuk menghidrasi dan melembapkannya terlebih dulu. Proses slugging akan menyegel kelembapan, jadi pilihlah produk yang menghidrasi dan menutrisi. Serum asam hialuronat dapat diaplikasikan sebelum menggunakan pelembap dan akan menarik air untuk menghidrasi kulit Anda secara intens. Asam hialuronat dan humektan lainnya bekerja paling baik bila diaplikasikan pada kulit lembap.
Setelah pengaplikasian serum yang sangat menghidrasi, gunakan pelembap harian yang bernutrisi. Pelembap yang sangat digandrungi dan perlu dipertimbangkan adalah Eucerin Q10 Anti-Wrinkle Cream.
Pilihan lain yang tak kalah bagusnya untuk kulit sensitif adalah Neutrogena Hydro Boost Gel Cream. Pelembap yang mengandung asam hialuronat, seperti dari Neutrogena, sangat cocok untuk hidrasi ekstra. Sebelum mengoleskan pelembap, Anda bisa menggunakan masker lembar hidrasi untuk lebih mengoptimalkan hidrasi.
4. Segel kulit Anda
Tibalah kita di bagian yang paling Anda nantikan. Oleskan sedikit saja lapisan oklusif produk berbasis minyak mineral untuk mengunci kelembapan dan meningkatkan perbaikan kulit.
Opsi paling umum dan terjangkau adalah Vaseline. Vaseline merupakan jeli petroleum putih murni, dan pastinya opsi ini tidak akan membuat Anda menyesal.
Opsi hebat lainnya, dan favorit saya pribadi yang sering direkomendasikan oleh dokter kulit adalah Aquaphor.
5. Lewati retinoid
Saat Anda berencana untuk menerapkan slugging di malam hari, lewati pengaplikasian retinoid serta produk yang mengandung asam AHA dan BHA . Pengaplikasian lapisan produk oklusif ke kulit jika dikombinasikan dengan asam AHA dan BHA atau retinoid dapat menyebabkan iritasi karena lapisan oklusif dapat meningkatkan penetrasi produk ini pada kulit Anda. Jika Anda merupakan pengguna retinoid dan kulit mengalami iritasi setelah penggunaan retinoid, terutama jika itu merupakan produk yang belum lama ini Anda sertakan ke dalam rutinitas Anda, slugging akan meredakan kemerahan dan iritasi yang mungkin Anda alami saat mulai menggunakan retinoid untuk pertama kalinya.
6. Slugging bukan hanya untuk wajah Anda
Slugging dapat diterapkan pada area kulit mana pun yang mengalami kekeringan dan iritasi. Jika tumit Anda pecah-pecah dan kering serta memerlukan perawatan ekstra, Anda dapat membersihkan dan melembapkannya serta mengoleskan lapisan minyak mineral di bagian atas dan bawah kaki Anda. Agar tidak mengotori banyak tempat, pertimbangkan satu set kaus kaki tumit gel yang bisa dipakai lagi untuk menjaga agar produk tetap menempel di kaki Anda. Anda juga bisa menerapkan slugging pada area tubuh lainnya seperti siku, tangan, dan lutut.
Vaseline Intensive Care Advanced Body Repair Lotion merupakan pilihan yang tepat untuk melembapkan seluruh tubuh, dan sarung tangan katun tipis dapat dipakai sepanjang malam untuk menjaga agar jeli petroleum tetap menempel di tangan serta tidak mengotori seprai Anda.
7. Bersihkan tempat tidur Anda secara teratur
Baik Anda mempraktikkan slugging atau tidak, bersihkan tempat tidur secara teratur. Debu dan kotoran akan menumpuk di seprai meskipun Anda tidak menggunakannya. Meskipun Anda tidak dapat melihat sel-sel kulit mati di bantal dan seprai, tubuh melepaskan sel-sel kulit saat tidur. Detergen ringan tanpa pewangi sangat aman digunakan untuk semua jenis kulit. Juga, jika Anda tidak menggunakan sarung bantal satin atau sutra, ini akan membantu mengurangi gesekan pada rambut dan kulit Anda.
Jangan Abaikan Teknik Slugging
Kini Anda memiliki pengetahuan yang mendalam untuk menyertakan teknik ini ke dalam rutinitas perawatan kulit Anda! Fokus slugging adalah memperkuat dan memperbaiki pelindung kulit. Tidak ada salahnya untuk mencoba. Jika Anda bertanya-tanya, sebagian besar jeli petroleum yang diproduksi saat ini adalah vegan. Tetapi jika Anda merasa prihatin terhadap kondisi lingkungan, ada pilihan lain untuk mencapai hasil yang sama. Saya rasa semua orang pasti mendambakan kulit yang kenyal dan lembap, jadi cobalah teknik ini dan beri tahu saya pendapat Anda!
PENAFIAN:PUSAT KESEHATAN tidak dimaksudkan untuk memberikan diagnosis...