Preferensi Anda telah diperbarui untuk sesi ini. Untuk mengubah pengaturan akun Anda secara permanen, buka Akun Saya
Sebagai pengingat, Anda dapat memperbarui negara atau bahasa kapan saja di Akun Saya
> beauty2 heart-circle sports-fitness food-nutrition herbs-supplements pageview
Klik untuk melihat Pernyataan Aksesibilitas kami
Aplikasi iHerb
checkoutarrow
ID

Lima Alasan Mencoba Minyak Jintan Hitam

134,608 Dilihat

anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon
anchor-icon Daftar Isi dropdown-icon

Minyak adalah sebuah tren dalam ruang kesehatan akhir-akhir ini. Dari debat minyak kelapa yang tidak pernah usai, hingga berbagai manfaat minyak esensial aromaterapi, dan penggunaannya untuk tujuan kecantikan seperti pembersihan dan penarikan dengan minyak, tampaknya minyak adalah kata kunci yang tidak akan segera hilang dalam waktu dekat! Berbicara tentang minyak jintan hitam, promosi besar-besaran layak dilakukan.

Minyak jintan hitam berasal dari Asia barat daya. Minyak ini diambil dari biji jintan hitam menggunakan metode ekstraksi pengepresan dingin. Nama ilmiah untuk minyak jintan hitam adalah nigella sativa, jadi jika Anda memutuskan untuk melakukan penelitian sendiri tentang manfaat minyak ini, Anda akan menemukan banyak studi ilmiah tentang manfaatnya.

Manfaat Minyak Jintan Hitam

Sebelum kita sampai pada manfaat kesehatan dan kecantikan khusus minyak jintan hitam, ada bahan aktif khusus di dalam minyak jintan hitam yang memberinya kekuatan super kesehatan. Bahan aktif ini disebut timokuinon.

Timokuinon mengandung antioksidan dan khasiat anti peradangan yang membantu pencegahan penyakit dan mendukung kegiatan penyembuhan alami tubuh kita. Semakin banyak antioksidan yang Anda masukkan ke dalam rutinitas kesehatan harian Anda, semakin bagus!

1. Dapat mendukung proses penyembuhan

Sebuah studi menunjukkan bahwa minyak jintan hitam membantu meningkatkan fungsi hati dan dapat mencegah kerusakan pada organ pentingnya karena konsumsi alkohol atau efek samping pengobatan.

2. Dapat mendukung penurunan berat badan

Menurut studi lain, minyak jintan hitam termasuk tanaman yang memiliki senyawa antiobesitas. Mengonsumsi minyak jintan hitam mungkin dapat mengurangi gejala yang akan memicu penambahan berat seperti meningkatnya nafsu makan, kadar glukosa dan kadar trigliserida. Catatan menarik lain tentang minyak jintan hitam: minyak ini juga memiliki senyawa yang membantu meningkatkan pencernaan seperti mengurangi gas dan kembung.

3. Kesehatan kulit dan rambut

Jika Anda suka menggunakan pengobatan kecantikan alami, minyak jintan hitam mungkin sangat cocok untuk hari spa Anda selanjutnya. Karena senyawa antimikroba dan antioksidannya, minyak jintan hitam digunakan oleh banyak pengikut swakriya (DIY) untuk merangsang folikel rambut dan membantu pemulihan kerontokan rambut. Beberapa peneliti juga yakin bahwa minyak jintan hitam membantu memulihkan kadar melanin yang memberi pigmen pada kulit dan mata kita. Minyak ini juga dapat mengurangi peradangan, iritasi, dan bahkan mungkin mengurangi eksim.

4. Mungkin meredakan asma dan alergi

Berbagai studi telah menunjukkan bahwa minyak jintan hitam dapat meredakan gejala asma dan bahkan mungkin meredakan gejala serupa bagi mereka yang menderita alergi.

5. Mendukung sistem imun

Karena senyawa antioksidan yang dikandungnya, serta berbagai kandungan asam dan vitamin B, minyak jintan hitam juga memiliki senyawa yang membantu mendukung sistem imun.

Ketika mencari minyak jintan hitam Anda, jangan lupa untuk selalu membaca labelnya dan pastikan Anda membeli varian organik dan dibuat dengan pengepresan dingin. Anda dapat mengonsumsi minyak jintan hitam secara langsung, meminumnya dalam bentuk suplemen pil, atau menambahkan minyak ini ke dalam tonik kesehatan Anda. Jika Anda menggunakan teknik pembersihan minyak, Anda juga dapat menambahkan sedikit minyak jintan hitam ke sabun wajah Anda.

Penting juga untuk selalu berkonsultasi dengan dokter Anda sebelum mengonsumsi segala suplemen atau bahan ampuh jenis baru, terutama jika Anda sedang hamil atau menyusui.

Referensi:

  1. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/23543440
  2. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/23777875
  3. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/23198836
  4. https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/20149611

PENAFIAN:PUSAT KESEHATAN tidak dimaksudkan untuk memberikan diagnosis... Baca Selengkapnya